Tak Perlu Parno! Terungkap Cara Petugas Mengurus Jenazah Covid-19, Mulai Dibungkus Kain Berlapis hingga Peti Mati yang Dipaku

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 3 April 2020 | 16:15 WIB
Ilustrasi saat jenazah pasien corona akan dimakamkan, (Kompas.com/ Garry Lotulung)

"Jenazah Covid-19 ini di beberapa rumah sakit biasanya kita hanya cukup menyiramkan (air) saja tanpa memandikan secara utuh keseluruhan tubuh, karena kita menghindari penularan dari versi virus tersebut dari percikan atau dahak sebelum jenazah meninggal," jelas dr. Makky Zamzami Mars.

Disebutkan bahwa jenazah ditayamumkan sesuai syariat dalam keadaan sudah dibungkus dengan kain berlapis tadi.

Baca Juga: Sebut Seluruh Rakyat Indonesia Berstatus ODP, Dokter Spesialis Paru-paru Ini Imbau Semua Tetap di Rumah dan Jauhi Rumah Sakit

Proses mentayamumkan jenazah pasien Covid-19

Proses tayamum tersebut dengan cara mengusap wajah dan kedua tangan jenazah menggunakan debu.

"Ketika jenazah tidak mungkin dimandikan, maka solusi selanjutnya adalah jenazah tersebut ditayamumkan," jelas ustaz Syamsul Hadi Achmad, M.Pd.

Setelah ditayamumkan, jenazah dimasukkan ke peti jenazah yang sebelumnya telah dilapisi alumunium foil.

Baca Juga: Negaranya Lakukan Lockdown Imbas Corona, Mantan Pacar Ayu Ting Ting, Shaheer Sheikh Pamer Aktivitas dan Disebut Bapak Rumah Tangga