Ternyata, Posisi Duduk Ini Sebaiknya Dihindari Moms Ketika Hamil

By Ria Rizki Agustina, Kamis, 21 Desember 2017 | 18:52 WIB
()

Nakita.id – Saat hamil terkadang Moms harus menjaga posisi tubuhnya dengan baik, salah satunya saat duduk.

Alasannya karena posisi duduk yang salah nantinya dapat memberi pengaruh buruk, baik bagi kesehatan Moms maupun janin.

Biasanya dalam jangka pendek, Moms yang memiliki posisi duduk yang salah akan mengalami sakit punggung.

Dilansir dari Kompas.com, dr. Ni Komang Yeni Dhanasari, Sp.OG, spesialis kebidanan dan kandungan yang menyarankan agar Moms yang hamil harus menjaga postur tubuh yang benar selama kehamilan, termasuk cara duduk dan berdiri.

Baca juga:Berapa Lama Vagina Kembali ke Ukuran Normal Usai Melahirkan?

Untuk itu, berikut ini 5 duduk Moms yang sebaiknya dihindari ketika hamil: 1. Duduk dengan membungkuk

Biasanya saat Moms duduk santai di rumah, tanpa disadari akan membungkuk dengan sendirinya.

Posisi duduk ini sangat tidak dianjurkan untuk Moms yang hamil karena punggung menjadi tak lurus.

Dengan posisi ini sumsum tulang belakang pada Moms akan membuat tersiksa.

Untuk itu, duduk dengan posisi membungkuk akan semakin memperburuk kondisi sumsum tulang belakang.

2. Duduk dengan kaki menggantung

Duduk dengan cara ini bagi Moms yang hamil harus ekstra hati-hati.