Tak Disangka Minum Satu Gelas Jus Kurma Susu Setelah Makan Sahur Ternyata Dapat Membuat ASI Banyak dan Lancar Saat Puasa

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 26 April 2020 | 19:30 WIB
Ilustrasi Jus kurma susu yang bisa membuat ASI banyak dan lancar saat berpuasa. (freepik)

 

Nakita.id - Memasuki bulan ramadan tentunya membuat para kaum Moms yang sedang menyusui bingung dan dihantui rasa gelisah. 

Banyak Moms yang ingin berpuasa namun, takut proses menyusui yang baik Si Kecil justru terganggu. 

Moms juga biasanya seringkali khawatir  dan takut ASI tak banyak dan lancar saat puasa.

Baca Juga: Buah yang Biasa Jadi Makanan Pembuka Saat Puasa Ini Ternyata Bisa Sembuhkan Penyakit yang Ditakuti Kaum Wanita!

Namun Moms, Sebenarnya puasa bukan menjadi halangan untuk tetap menyusui Si Kecil dengan baik. 

Saat berpuasa Moms hanya perlu beristirahat yang cukup, memakan asupan yang sesuai, dan juga banyaklah minum saat sahur dan buka, atau bisa juga dengan sering berwudhu agar kulit tetap lembab dan menghindari dari dehidrasi.