Enggak Habis Pikir! Gara-gara Hal Ini, Seorang Pasien Virus Corona di Samarinda Ngamuk & Nekat Lakukan Aksi ‘Brutal’, Ancam dengan Pecahan Beling Hingga Pukul Tenaga Medis

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 4 Mei 2020 | 10:35 WIB
Ilustrasi virus corona (Pixabay.com)

Nakita.id – Saat ini, virus corona tengah menjadi momok yang menakutkan bagi banyak orang.

Saking parnonya dengan akibat dari virus ini, tak sedikit orang yang lantas tak terima ketika dinyatakan positif Covid-19.

Seperti yang terjadi di Kota Samarinda, Kalimantan Selatan.

Seorang pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 berinisial N melakukan sederet ulah hingga merepotkan tenaga medis yang bertugas.

Baca Juga: Kekebalan Tubuh Pasien Sembuh Virus Corona Jadi Perdebatan, Ilmuwan Korea Selatan Beberkan Temuannya yang Beda 180 Derajat dengan WHO, Mana yang Benar?

Ironisnya, ulahnya tersebut ternyata telah dilakukan sejak sebelum dinyatakan positif atau ketika ia masih berstatus pasien dalam pengawasan (PDP).

Mengutip dari Kompas.com, sejak berstatus sebagai PDP, Jumat (11/4/2020), pria berusia 52 tahun ini sudah menggegerkan RSUD Abdul Wahab Sjahranie (AWS).

Karena ingin pulang, dia mendobrak pintu sampai mengancam dengan pecahan beling dari kaca jendela yang ia pecahkan.

Baca Juga: Gawat Ada Saja Bisnis Tega Saat Pandemi, Jual Beli Darah Pasien Sembuh Covid-19 untuk Vaksin Pasif