Bak Ketiban Durian Runtuh, Pria Ini Mendadak Tajir Tanpa Harus Bekerja Usai Alami Insiden yang Bikin Geleng Kepala Saat Beli Baju di Pasar Loak

By Yosa Shinta Dewi, Jumat, 15 Mei 2020 | 19:50 WIB
Ilustrasi pasar loak (Freepik.com)

Nakita.id - Siapa yang menyangka kalau bakal mendapat segepok uang tanpa harus kerja?

Rezeki seseorang memang tidak bisa diduga dari mana datangnya.

Bak ketiban durian runtuh, seorang pria asal Malaysia ini buktikan nasib mujurnya.

Pengalaman pria ini menjadi bukti dari tidak perlu khawatir dan cemas masalah rezeki.

Baca Juga: Bikin Geleng Kepala! Tak Hiraukan Imbauan Pemerintah, Pria Ini Nekat Mudik Bonceng Anak dan Istrinya yang Sedang Hamil Menggunakan Motor

Pasalnya pemuda ini mendadak kaya setelah menemukan uang Rp 71,5 juta.

Seorang pemuda Malaysia bernama Wan Mohamad Adam Wan Mohamed menjadi kaya mendadak usai menemukan uang di pakaian bekas yang ia beli di pasar loak.

Dilansir oleh World of Buzz, pemuda berusia 29 tahun tersebut awalnya membeli beberapa pakaian bekas di pasar loak yang berada dekat Kampung Tualang Salak, Kelantan, Malaysia.

Baca Juga: Jalankan Tugas Suami Teladan Selama 9 Tahun Menikah, Akhir Hayat Pria Ini Justru Buat Sang Istri Kecewa karena Meninggal Bersama Selingkuhan

Setelah sampai di rumah, ia pun membongkar barang belanjaannya yang seharga 100 Ringgit (sekitar Rp 336 ribu).

Betapa kagetnya ia ketika ia malah menemukan sebuah dompet beirsi uang di dalam saku jas yang baru ia beli.

Dompet tersebut ternyata berisi uang sebanyak 550 ribu yen (sekitar Rp 71,5 juta).

Baca Juga: Seolah Tak Kapok Mendekam di Jeruji Besi, Pria Residivis Ini Terancam Masuk Penjara Lagi Akibat Ulahnya pada Sang Mertua

"Aku terkejut melihat begitu banyak uang di dalamnya. Setelah menghitung uang tersebut, aku mengambil beberapa gambar dan mengunggahnya di Facebook," ujar Adam.

Sayangnya di dalam dompet tersebut tidak ditemukan identitas dari pemiliknya.

Adam pun mencari di saku lain jas dan tidak menemukan apapun.

Baca Juga: Hanya Gara-gara Tak Bisa Mudik, Pria Ini Sampai Stres dan Tega Lempar Istrinya Sendiri dari Lantai 7 Rumah Susun, Begini Nasib Sang Istri Sekarang

Maka ia pun menganggap uang temuannya tersebut sebagai rejeki.

Apalagi sebenarnya Adam telah menghabiskan uangnya untuk membeli sepuluh kantong pakaian bekas sebulan terakhir ini.

Uang hasil temuan tersebut kemudian dia tukar sebanyak 450 ribu yen (Rp 58,5 juta) ke dalam bentuk ringgit untuk mengembangkan bisnisnya.

Sementara 100 ribu sisanya disimpan sebagai pengingat akan kejadian hari itu.

Baca Juga: Jika Orang Lain Naik Motor atau Mobil ke Supermarket, Pria Ini Pilih Tampil Beda Kendarai Sapi, Ternyata Ini Alasannya!

"Aku menukar 450 ribu yen ke dalam bentuk ringgit, dan sisanya disimpan untuk mengingatkanku akan temuan ini. Aku akan memakai uang ini untuk mengembangkan bisnisku di masa depan," terangnya menjelaskan.

Dengan temuan uang tersebut, Adam pun bisa mengembangkan bisnisnya sendiri.

(Artikel ini sudah tayang di Sripoku dengan judul: Nasib Mujur, Beli Pakaian Bekas di Loak Pemuda Ini Kaya Mendadak, Temukan Benda Berharga di Saku Jas)