Nakita.id – Tya Ariestya dan suami berencana memiliki momongan lagi setelah satu tahun kelahiran anak pertamanya, Muhammad Kanaka Ratinggang.
Tya berencana melakukan program IVF lagi tahun depan. Untuk itu dalam minggu-minggu ini ia akan kontrol lagi ke dokter kandungannya, dr. Aryando Pradana, SpOG.
Seperti unggahan instagramnya, Tya kembali rutin berolahraga untuk melancarkan programnya tersebut.
BACA JUGA: Tingkatkan Konsentrasi dan Kontrol Mood Moms dengan Makan Cokelat
Dalam postingannya, Tya juga menuliskan Pekerjaan Rumah (PR) utamanya dalam program ini adalah rutin olahraga.
Selain itu Tya juga harus stop makan junk food atau fast food, mengurangi makanan yang mengandung MSG, mulai mengonsumsi tambahan asam folat, dan banyak minum iar putih.
Seperti yang kita tahu, olahraga baik bagi kesehatan tubuh.
Olahraga dapat menurunkan kolesterol, tekanan darah, risiko serangan jantung, stroke, kanker, obesitas dan diabetes.
Tak hanya itu, Olahraga juga baik dilakukan bagi orang yang ingin hamil, atau sedang melakukan program hamil.
Kemudian muncul temuan bahwa olahraga juga dapat meningkatkan kesempatan Moms untuk hamil, terutama pada IVF seperti Tya Ariestya, Moms.
Dilansir dari mirror.co.uk, sebuah studi dari University of North Carolina, AS, telah menunjukkan bahwa wanita yang paling aktif sebelum perawatan kesuburan memiliki kemungkinan hamil tiga kali lebih besar dari pada yang tidak aktif.
Hal tersebut tidaklah berat dilakukan asal Moms selalu bergerak aktif. Bahkan dengan mengerjakan pekerjaan rumah tangga bisa menimbulkan kemungkinan wanita hamil.