Patut Diacungi Jempol, Para Tenaga Medis Rela Rasakan Hal Ini Saat Tangani Pasien Covid-19

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 1 Juni 2020 | 11:45 WIB
Ilustrasi perawat pasien positif Covid-19 (freepik)

"Namun Alhamdulillah, seiring waktu kami sudah terbiasa, dengan segala tekanan Kami sampai saat ini bisa bertahan," ujarnya.

AA juga bercerita bagaimana kisahnya saat menggunakan APD.

Katanya, napasnya sedikit terengah-engah saat maskernya mulai basah karena keringat, tapi satu sisi ia masih harus melakukan tindakan untuk pasien Covid-19.

Baca Juga: Sempat Heboh Rumor Menelan Garam Dapur Bisa Bantu Bunuh Virus Corona, Ahli Ungkap Fakta Sebenarnya

Apa lagi ternyata ia menggunakan masker N95 lalu dilapisi juga masker bedah.

"Kami memakai hazmat dan masker n95 dilapisi pakai masker bedah, yang sewaktu-waktu bisa mengganggu pernapasan kami, kalau masker-masker itu sudah basah akibat keringat. Jadi kalau belum selesai tindakan ya mau tidak mau kami tahan sambil engap-engapan, karena prosedurnya masuk ruang tindakan minimal 2 jam," ujarnya.