Nakita.id - Morning sickness, keram perut bawah, dan nyeri payudara merupakan salah tiga dari keluhan ibu hamil.
Bagi Moms yang pertama kali hamil pasti menghadapi kebingungan dengan keluhan ibu hamil.
Tak perlu khawatir Moms dr. Muhammad Fadli, Sp.OG, dokter spesialis kebidanan dan kandungan akan menjelaskan cara mengatasi keluhan ibu hamil.
Baca Juga: Manfaat Ibu Hamil Minum Jahe, Mulai dari Redakan Morning Sickness hingga Kontrol Gula Darah
Dalam Webinar bertema "Keluhan pada Masa Kehamilan" pada Kamis (4/6/2020), Dokter Fadli mengatakan keluhan setiap orang berbeda-beda.
"Namun ada baiknya ibu hamil mengetahui batasan mana keluhan yang masih wajar dan yang harus mendapatkan penanganan dokter," kata Dokter Fadli.
Dokter Fadli mengatakan pada saat ibu hamil metabolisme basal, curah jantung, volume darah, pernapasan, dan fungsi ginjal meningkat.
Baca Juga: Cara Mengatasi Nyeri Kaki dengan Cepat Lakukan Gerakan Sederhana Ini