Berhasil Pangkas Bobotnya hingga 79Kg, Wanita Ini Beberkan Rahasia hingga Tips Ampuh Menurunkan Berat Badan

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 9 Juli 2020 | 15:00 WIB
Potret Molly Carmel sebelum dan sesudah melakukan diet gula (Kolase Today & Instagram @mollycarmel)

Nakita.id - Bisa menurunkan berat badan biasanya adalah satu keinginan dari orang yang memiliki berat badan berlebih.

Banyak macam diet yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan ya, Moms.

Namun, ada kisah seorang wanita yang bisa menurunkan berat badannya hingga 175 pounds atau 79 kilogram, Moms.

Baca Juga: Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Tetap Sarapan Serta Makan Enak, Simak Tipsnya Moms!

Molly Carmel, soerang terapis gangguan makan yang pernah tak bisa menendalikan berat badannya sendiri. Padahal ia begitu ingin menurunkan berat badannya.

Dia menghabiskan bertahun-tahun mencoba hampir semua program diet dan olahraga, dan menjalani operasi bariatrik, tetapi tidak ada yang berhasil dalam jangka panjang.

Dengan tinggi sekitar 167 meter, beratnya mencapai 325 pound (147,4Kg) di usia 20-an tahun pada tahun 2000. 

Saat masih kecil, Carmel sangat menyukai gula. Hingga Ketika dia pergi ke rumah seorang teman, undian besarnya adalah memakan kue.

Baca Juga: Pangkas Berat Badan Tanpa Diet, Siapa Sangka Kalau Bisa Dilakukan dengan Cara Sederhana Ini