Tak Selamanya Baik, Kunyit Diam-diam Bisa Memicu Penyakit Mematikan Jika Dikonsumsi dalam Jumlah Segini

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 16 Juli 2020 | 14:15 WIB
Dibalik manfaatnya, kunyit ternyata juga memiliki sejumlah efek samping (Freepik.com/jigsawstocker)

Tak Selamanya Baik, Kunyit Diam-diam Bisa Memicu Penyakit Mematikan Jika Dikonsumsi dalam Jumlah Segini

Nakita.id – Hati-hati konsumsi kunyit terlalu banyak, efek sampingnya bisa fatal bagi tubuh.

Manfaat kesehatan yang terkandung dalam kunyit memang tak sedikit.

Mulai dari meredakan mual, perut kembung, nyeri haid, dan masalah kesehatan lainnya.

Namun, tahukah Moms bahwa kunyit bisa menimbulkan sejumlah efek samping lo jika dikonsumsi terlalu banyak.  

Melansir dari Kompas.com, berikut sederet efek samping kunyit yang perlu diwaspadai:

Baca Juga: Rutin Minum Air Rebusan Kunyit Setiap Bangun Pagi, Jangan Kaget Kalau Tubuh Alami Hal Ini dalam Jangka Panjang

Iritasi pencernaan

Meski baik untuk pencernaan, kunyit dapat mengiritasi pencernaan jika dikonsumsi berlebihan.

Pasalnya, kunyit memiliki efek yang mampu merangsang lambung untuk memproduksi lebih banyak asam.

Batu ginjal

Kunyit tinggi akan oksalat. Senyawa ini dapat membentuk batu ginjal bila dikonsumsi secara berlebihan.

Jika batu ginjal muncul, rasa tidak nyaman dan nyeri yang hebat pun bisa terasa.

Baca Juga: Coba Nanti Malam Sebelum Tidur Minum Secangkir Kunyit, Hal Tidak Terduga Ini Akan Terjadi Pada Tubuh

Ruam kulit

Konsumsi kunyit secara berlebihan juga disebut-sebut dapat memicu ruam kulit.

Meski efek samping ini jarang terjadi, Moms harus tetap membatasi, ya.

Kanker

Beberapa bubuk kunyit bisa saja mengandung pewarna makanan.

Contohnya, pewarna makanan jenis metanil yellow atau acid yellow 36 yang sering digunakan saat pengolahan kunyit di India.

Menurut beberapa penelitian pada hewan, metanil yellow berpotensi menyebabkan kanker bila dikonsumsi dalam dosis tinggi.

Baca Juga: Tak Hanya Jadi Bahan Penyedap Masakan, Racikan Kunyit Ternyata Mampu Atasi Radang Tenggorokan

Kontraksi

Apabila Moms sedang hamil, Moms wajib harus menghindari konsumsi kunyit.

Pasalnya, rempah ini diyakini dapat merangsang kontraksi rahim, sehingga bisa meningkatkan risiko kelahiran prematur dan keguguran.

Lantas, seberapa banyak dosis kunyit yang dianjurkan?

Sampai saat ini, belum ada rekomendasi resmi mengenai seberapa banyak konsumsi kunyit yang diperbolehkan agar bermanfaat bagi kesehatan.

Meski begitu, secara umum, kita tidak boleh mengonsumsinya melebihi dosis yang tertera pada label suplemen.

Baca Juga: Jika Ingin Panjang Umur, Coba Ubah Waktu Moms Minum Air Jahe hingga Air Kunyit di Waktu Ini

Sementara itu, menurut The Joint FAO/WHO Expert Committee on Food Additives (JECFA), tingkat asupan kunyit harian yang disarankan adalah 3 mg per kilogram berat badan.

Sebagai contoh, orang dengan berat 50 kg hanya boleh mengonsumsi kunyit sebanyak 150 mg per hari.

Akan tetapi, di sisi lain, suatu penelitian menyimpulkan bahwa dosis 3,600-8,000 mg per hari tidak menyebabkan efek samping serius.

Baca Juga: Perhatikan Sebelum Beralih ke Bubuk Kunyit, Ahli Bongkar Fakta Tak Terduga di Baliknya hingga Seret Soal Kanker

Bahkan, terdapat studi lain yang menunjukkan bahwa dosis tunggal 12,000 mg masih bisa ditoleransi.

Meski begitu, untuk lebih amannya, Moms sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen kunyit, ya.

Dengan begitu, takaran pun bisa disesuaikan dengan kondisi kesehatan.

Baca Juga: Bukan Hanya Sebagai Penyedap Makanan, Moms Juga Bisa Gunakan Kunyit untuk Memutihkan Gigi, Seperti Ini Caranya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Efek Samping Kunyit jika Dikonsumsi Terlalu Banyak".