Nakita.id - Apakah Moms dan Dads pernah mendengar makanan bernama tengkleng?
Tengkleng adalah makanan khas Solo terbuat dari tulang dan jeroan kambing.
Di balik cita rasa gurih tengkleng ternyata menyimpan sejarah memilukan.
Kalau ke Solo, tak lupa mencari tengkleng. Dikenal kenikmatannya, tengkleng menyimpan cerita sejarah memilukan.
Heri Priyatmoko sejarawan asal Solo sekaligus Dosen Sejarah, Fakultas Sastra, Universitas Sanata Dharma menjelaskan asal muasal sajian tengkleng.
Pada zaman penjajahan Jepang, rakyat Solo hidup sengsara. Bahan pangan yang menipis membuat kaum kecil terpaksa mengolah apapun menjadi sebuah santapan yang mengenyangkan perut.