Tak Hanya Dialami Orang Dewasa, Berbagai Masalah Kulit Ini Juga Bisa Menyerang Bayi Baru Lahir

By Ine Yulita Sari, Sabtu, 12 September 2020 | 09:50 WIB
Berbagai masalah kulit bayi baru lahir yang sering kali terjadi (Freepik.com)

Kulit bayi Moms kuning? Jangan panik dulu. Masalah kulit bayi ini sebenarnya sering terjadi pada bayi baru lahir.

Bahkan, kondisi ini terjadi pada 6 dari 10 bayi yang baru lahir.

Baca Juga: Perhatikan 5 Hal Wajib Ini untuk Perawatan Kulit Bayi yang Sensitif

Apalagi, jika bayi lahir prematur, maka akan sangat mungkin ia memiliki kulit kuning ketika lahir.

Penyebabnya adalah organ hati bayi yang belum sempurna dalam melakukan fungsi tubuhnya.

Sehingga, zat bilirubin, yaitu zat berwarna kuning yang seharusnya disaring oleh hati, justru masuk ke dalam darah dan menyebabkan permukaan kulit kuning.

Dalam keadaan normal, kulit bayi yang kuning akan timbul setelah 24 jam kelahiran dan menghilang pada usia 7-10 hari.