Penting Menjaga Kesehatan dan Tumbuh kembang Buah Hati, Ini Ciri Janin Sehat yang Perlu Diperhatikan di Masa Kehamilan

By Ine Yulita Sari, Minggu, 27 September 2020 | 13:35 WIB
Ciri Janin Sehat dalam Kandungan (Freepik.com)

Nakita.id - Bagi ibu hamil, kesehatan sang bayi merupakan hal yang menjadi prioritasnya.

Hal tersebut dapat dibuktikan dari bagaimana sang calon Moms memperlakukan bayi yang ada dalam kandungannya.

Baca Juga: Kenali Tanda-tanda Janin Sehat yang Bisa Kita Perhatikan Sendiri di Rumah, Apa Moms Sudah Merasakannya?

Maka dari itu, tak jarang kita menemukan ibu hamil yang sibuk menjaga pola makan dan aktivitasnya hanya demi kesehatan sang bayi yang ia kandung.

Bukan hanya itu, melakukan pengecekan ke dokter spesialis kandungan secara rutin juga merupakan salah satu upaya untuk menjaga kesehatan anak kesayangannya.

Baca Juga: Lewat USG Dini, Moms Bisa Kenali Janin Sehat atau Tidak dari Detak Jantungnya Lho

Meskipun sudah melakukan berbagai cara untuk menjaga kesehatan sang bayi, namun apalah gunanya jika Moms tidak mengetahui kondisi kesehatan bayi secara spesifik.

Proses kehamilan dan kelahiran menjadi proses paling mendebarkan bagi seorang wanita.

Selain menjaga kesehatan sendiri, dia harus juga bisa memahami dan menjaga kesehatan janin si buah hati.

Baca Juga: Inilah Kandungan Makanan Penambah BB Janin yang Bisa Buat Janin Sehat dan Gizinya Terpenuhi

Oleh karena itu, calon ibu biasanya sensitif jika melihat tanda-tanda tidak wajar dari kehamilannya.

Dijelaskan oleh dr. Bram Pradipta SpOG, MARS, ciri janin yang sehat bisa Moms langsung rasakan sendiri.

Baca Juga: Berat Badan Ibu Hamil yang Sehat Pengaruhi Berat Badan Janin Sehat, Benarkah?

Mungkin banyak Moms yang penasaran dan belum sempat memeriksakan kandungannya, tapi sudah tak sabar mengetahui perkembangan sang bayi.

"(Janin yang sehat bisa dilihat dari) gerakan janin yang aktif, perut yang semakin membesar, dan denyut jantung janin dapat dirasakan, " ungkapnya saat dihubungi Nakita.id Senin, (21/09/20).

Tak hanya itu, berat badan ibu yang meningkat dan lingkar lengan atas ibu yang semakin membesar juga bisa menjadi salah satu perkembangan bayi yang spesifik terjadi.

Denyut jantung janin pun bisa menjadi patokan Moms untuk mengetahui bahwa sang bayi memiliki tumbuh kembang yang baik di dalam perut.

Baca Juga: Agar Janin Cerdas dan Sehat Dalam Kandungan, Makanan ini Wajib Ada di Kulkas!

"Denyut jantung janin yang normal adalah 110-160 denyut per menit. Denyut jantung janin yang lebih rendah dan atau lebih tinggi dari itu bisa menandakan adanya suatu kelainan pada jantung janin," ungkapnya.

Baca Juga: Moms, Saat Hamil Perlu Tidur Selama Minimal 7 Jam Agar Janin Sehat

Maka dari itu, sangat penting untuk Moms selalu memperhatikan bagaimana perkembangan sang janin setiap harinya.

Pastikan pula bahwa Moms telah menjaga kondisi tubuh dan pola makan secara baik agar calon bayi dapat berkembang dan tumbuh dengan sehat.