Hanya dengan Rutin Mengonsumsi Jus Sawi, Ternyata Bisa Usir Penyakit Mematikan Ini pada Tubuh

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 11 Oktober 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi sawi (Freepik)

Nakita.id- Sawi merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang sudah tidak asing lagi.

Sawi sendiri sering kali digunakan untuk melengkapi makanan.

Mulai dari bakso, mie ayam, mie instan, hingga ditumis sekalipun.

Baca Juga: 5 Manfaat Luar Biasa Jus Sawi untuk Tubuh, Bantu Detoks Tubuh hingga Anti-kanker

Kehadiran sawi untuk melengkapi beberapa hidangan dianggap menambah rasa sedap.

Namun, selain itu Moms wajib tahu manfaat lain dari sawi.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Sayur Sawi Juga Bisa Dijadikan Jus Antikanker yang Menyegarkan, Ini Penjelasan Ilmiahnya

Ternyata sawi juga mengandung jutaan manfaat bagi kesehatan.

Melansir dari Sajiansedap.com, rutin mengonsumsi satu gelas jus sawi bisa membuat tubuh mengalami hal menakjubkan.

Salah satunya adalah membantu proses detoks tubuh Moms.

Baca Juga: Entah Sawi Putih atau Sawi Merah, Sayuran Ini Bermanfaat Untuk Kesehatan, Salah Satunya Cegah Penyakit Jantung!

Pasalnya sawi merupakan salah satu sayuran yang kaya akan serat.

Sehingga bisa kenjadi agen detoks yang paling baik di dalam usus.

Sawi juga mengandung sulfur dan antioksida yang juga mendukung proses detoks tubuh.

Baca Juga: Mau Menanam Sawi dan Kemangi di Rumah? Cara Mudah Ini Wajib Dicoba!

 Karena sawi kaya akan klorofil, ini juga sangat baik dalam menyerap karbon dioksida yang akan mengeluarkan limbah dari dalam tubuh.

Selain itu sawi ternyata juga bermanfaat untuk mengurangi risiko kanker.

Sawi juga merupakan sayur anti-karsinogenik yang mengandung glucosinolate, yang kemudian dikonversi ke isothiocyanate yang memiliki sifat pencegahan kanker.

Baca Juga: Basmi Racun Penyebab Sakit Jantung dan Kanker Hanya dengan Taruh Tanaman Hias Ini di Sudut Rumah

Selain itu, kandungan antioksidan, vitamin dan mineral sawi juga sangat tinggi sehingga sangat baik menurunkan risiko terserang kanker.

Baca Juga: Sup Bakso Ikan Sawi, Gurihnya Tahan Sampai Lama

Nah mulai sekarang jangan ragu lagi ya Moms untuk mengonsumsi jus sawi.

Meski rasanya agak aneh dan menyengat, akan tetapi manfaatnya sangat luar biasa.

Selamat mencoba!