Jadi Biang Kerok Penyebab Kematian Tertinggi Ke-6 di Indonesia, Siapa Sangka Hanya Konsumsi Ikan Jenis Ini Manjur Obati Diabetes

By Yosa Shinta Dewi, Rabu, 28 Oktober 2020 | 11:13 WIB
Ikan gabus goreng (Wikimedia Commons/ Midori)

Jadi Biang Kerok Penyebab Kematian Tertinggi Ke-6 di Indonesia, Siapa Sangka Hanya Konsumsi Ikan Jenis Ini Manjur Obati Diabetes

Nakita.id - Salah satu penyakit serius yang sering membayang-bayangi adalah diabetes.

Bisa dikatakan bahwa angka kasus diabetes terus bertambah setiap tahunnya.

Di Indonesia diabetes jadi penyebab kematian tertinggi ke-6. Tentu, kondisi tersebut tidak lepas dari gaya hidup yang kurang sehat.

Terkadang mengonsumsi kudapan dengan cita rasa manis memang membuat seseorang terlena.

Baca Juga: Kerap Dijual Murah Meriah, Siapa Sangka Salah Satu Jenis Ikan Ini Memiliki Kandungan yang Bisa Membantu Penyembuhan Covid-19

Tanpa disadari, itu bisa memicu diabetes yang tak pandang waktu dan bisa menyerang siapa saja.

Apabila seseorang sudah divonis diabetes, maka ada kewajiban untuk mengurangi konsumsi kudapan dengan cita rasa manis.

Tak hanya menjaga pola makan, penderita diabetes juga harus rutin mengonsumsi obat atau suntik insulin.

Selain bergantung pada obat kimia, ternyata ada makanan yang dapat membantu mengendalikan gula darah, lho.

Baca Juga: Selain Sembuhkan Leukemia, Olahan Ikan Ini Juga Bisa Sembuhkan Penyakit Mematikan Lain, Apa Itu?

Olahan ikan gabus ternyata tidak hanya jadi sumber protein hewani.

Ikan jenis ini terbukti dapat mengobati diabetes, Moms.

Riset

Melansir dari Kompas.com, penelitian di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya melaporkan hasil ujinya.

Baca Juga: Manfaat Luar Biasa dari Menu MPASI Nasi Ikan Gabus untuk Si Kecil

Dari riset yang sudah dilakukan menunjukkan kalau ekstrak ikan gabus ampuh menurunkan gula darah.

Selain itu, ikan gabus pun dapat memperbaiki jaringan pankreas yang rusak.

Ikan gabus dapat membantu menurunkan gula darah

Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan: Bubur Labu dan Ikan Gabus, Si Kecil Pasti Suka!

"Kerusakan jaringan pankreas dapat menyebabkan terjadinya hiperglikemik atau kadar gula berlebih dalam darah," jelas salah satu peneliti.

Fakta nutrisi

Melansir dari Science Forecast, ikan gabus tinggi kandungan asam amino di dalamnya.

Asam lemak yang baik pada ikan gabus akan meningkatkan pertumbuhan jaringan dan menyembuhkan luka dengan cepat.

Baca Juga: Penderita Diabetes Coba Rutin Konsumsi Air Rebusan Daun Mangga, Katakan Selamat Tinggal pada Gula Darah Melonjak

Jenis ikan ini ternyata merupakan sumber protein dan vitamin A yang baik untuk tubuh.

Di tengah pandemi Covid-19, ikan gabus diklaim bisa mencegah risiko seseorang tertular virus corona.

Ragam olahan

Ikan gabus dapat diolah menjadi masakan yang lezat.

Mulai dari sayur gabus pucung, ikan gabus bumbu kuning, atau sajian a la rumahan lainnya yang sesuai selera.

Nah, sekarang enggak perlu ragu lagi menyajikan ikan gabus di meja makan untuk menjaga kesehatan keluarga, ya!

Baca Juga: Rasa Pahitnya Kalah dengan Khasiat Pare yang Disebut Bisa Bantu Atasi Diabetes, Tapi Ada Efek Sampingya Seperti Ini