Jangan Dilakukan Lagi! Ternyata Ini Bahaya Menggunakan Masker saat Berolahraga di Tengah Pandemi Covid-19

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 23 November 2020 | 19:30 WIB
Bahaya menggunakan masker saat berolahraga. (Freepik)

Untuk mendapatkan imunitas yang baik bisa dibantu dengan asupan makanan yang baik. Makanan yang dimaksud adalah makanan yang memiliki nilai gizi tinggi dan kaya akan vitamin. Selain dari makanan, imunitas yang baik bisa didapatkan dengan olahraga secara rutin.

Baca Juga: Pertimbangkan Sederet Hal Berikut Ini Sebelum Mulai Lakukan Liburan Bareng Keluarga di Tengah Pandemi Covid-19 Namun, kini yang menjadi kebimbangan masyarakat bagaimana caranya berolahraga di luar rumah di tengah covid-19 ini, sedangkan saat keluar rumah saja harus selalu menggunakan masker.

Baca Juga: Amankah Berenang di Kolam Renang Umum saat Pandemi Covid-19? Begini Penjelasannya Menurut Ahli Akhirnya banyak masyarakat yang keliru, banyak orang yang berolahraga di luar rumah akan tetapi tetap menggunakan masker. Padahal itu sangat berbagaya bagi kesehatan Moms. Melansir dari Tribunnews.com, berolahraga dengan menggunakan masker bisa membatasi arus pernapasan.