Ingin Cepat Hamil? Moms Wajib Tahu 8 Cara Mengetahui Masa Subur

By Gisela Niken, Senin, 22 Januari 2018 | 07:03 WIB
Cara mengetahui masa subur agar cepat hamil (iStock) ()

Misal, siklus menstruasi bualan Mei dimulai di tanggal 24.

Berarti, masa subur tiba pada  14 hari atau 16 hari sebelumnya, yaitu tanggal  8 atau 10 Mei.

2.“Dengarkan” tubuh 

Masa subur atau ovulasi biasa ditandai dengan munculnya rasa sakit yang menyengat atauserangkaian kram di daerah perut bagian bawah.

Gejala lainnya adalah sakit punggung sebelah.

Alarm kesuburan ini merupakan penanda pelepasan telur yang matang dari ovarium.

Kondisinya biasa disebut mittelschmerz, bahasa Jerman untuk “nyeri tengah”.

BACA JUGA: Punya Durian Tidak Manis di Rumah? Olah Jadi Putu Durian untuk Camilan

3.Buat grafik suhu basal tubuh. 

Suhu basal tubuh adalah suhu terendah tubuh dalam keadaan tidur, sekitar 35,5-36°C.

Suhu diukur saat bangun tidur sebelum melakukan aktivitas, bahkan sebelum bangkit dari tempat tidur.

Pada masa subur (ovulasi), suhu basal tubuh mencapai titik terendah dan perlahan naik sekitar 0,5-1°C menjadi 37-38°C sampai masa setelah ovulasi terjadi.