Orang dengan 3 Kondisi Ini Harus Batalkan Liburan di Tengah Pandemi, Sebagai Gantinya Yuk Lakukan Ini Agar Libur Nataru Tetap Seru dan Aman

By Gabriela Stefani, Minggu, 20 Desember 2020 | 16:00 WIB
3 kondisi yang mengharuskan Moms menunda hingga membatalkan liburan akhir tahun di tengah pandemi (Freepik)

Orang dengan 3 Kondisi Ini Harus Batalkan Liburan di Tengah Pandemi, Sebagai Gantinya Yuk Lakukan Ini Agar Libur Nataru Tetap Seru dan Aman

Nakita.id - Apakah Moms sudah mulai merencanakan libur akhir tahun?

Seperti yang diketahui bahwa 2020 akan berakhir dalam hitungan minggu lagi.

Tetapi Moms perlu menunda atau bahkan membatalkan perjalanannya kalau mengalami sejumlah kondisi.

Mengingat liburan akhir tahun kali ini dibarengi dengan kondisi pandemi covid-19.

Baca Juga: Tetap Berikan ASI Meski Terpapar Covid-19, Studi Buktikan ASI Moms yang Terbukti Positif Corona Malah Hasilkan Antibodi untuk Lawan Virus Corona

Pandemi covid-19 membuat Moms harus lebih hati-hati keluar rumah terlebih berlibur ke tempat umum.

Tentu saja Moms tidak ingin kan pergi atau pulang membawa virus corona yang ternyata sudah masuk ke tubuh?

Nah inilah kondisi-kondisi yang mengharuskan Moms menunda atau membatalkan perjalanan.

Baca Juga: Sudah Punya Rencana Liburan Akhir Tahun? Inilah 4 Risiko yang Wajib Dihindari Agar Pulang-pulang Tak Bawa Virus Corona

Salah satu anggota keluarga ada yang sakit

Coba periksa kembali apakah Moms atau salah satu anggota keluarga yang berlibur tengah sakit atau tidak.

Apalagi kalau gejala yang timbul serupa dengan covid-19.

Lakukanlah pemeriksaan covid-19 baik rapid test ataupun swab test untuk memastikan kondisi.

Kalau hasil tes menunjukkan negatif, tundalah perjalanan hingga anggota kelurga benar-benar sembuh.

Baca Juga: Yakin Enggak Mau Main Sejenak ke Pantai? Ahli Sepakat Nobatkan Pantai Jadi Tempat Aman Liburan Selama Pandemi Covid-19, Ini Alasannya

Kalau mengalami demam hingga 38 derajat celcius, minumlah obat penurun panas dan lihatlah reaksinya dalam 24 jam ke depan.

Dan tentus aja kalau hasil pemeriksaan menunjukkan positif covid-19, batalkan perjalanan karena anggota keluarga harus mendapatkan perawatan intensif.

Pernah kontak dengan pasien positif covid-19

Coba Moms dan anggota keluarga lain ingat-ingat kembali apakah ada orang di sekitar yang baru saja dinyatakan positif covid-19.

Baca Juga: Rencanakan Liburan Akhir Tahun? Ini Tips agar Aman dari Risiko Paparan Virus

Kalau ada, tunda sejenak dan lakukan isolasi mandiri di rumah.

Dan tentu saja lakukan pemeriksaan covid-19 untuk memastikan hasilnya.

Kalau negatif, selesaikan masa karantina dan barulah Moms bersama anggota keluarga bisa pergi berlibur.

Sedang menunggu hasil pemeriksaan covid-19

Kalau saat ini Moms dalam kondisi menunggu hasil pemeriksaan covid-19, maka tundalah perjalanan hingga hasilnya keluar.

Baca Juga: Jadi Ibu Siaga Demi Jaga Si Kecil Nyaman di Rumah Selama Pandemi Covid-19, Perlukah Moms Mendisinfeksi Lantai Rumah?

Pasalnya sebelum hasilnya keluar, Moms masih memiliki kemungkinan sedang terinfeksi virus corona.

Dengan begitu, bersabarlah hingga hasil pemeriksaan keluar dan dinyatakan negatif covid-19.

Kalau sudah dinyatakan negatif, maka Moms bisa melanjutkan rencana berlibur.

Tentu saja Moms dan anggota keluarga harus tetap ingat pesan ibu untuk selalu menerapkan 3M yaitu mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak agar liburan di tengah pandemi ini tetap aman.

#NakitaCovid-19

Baca Juga: Tak Perlu Suntik Vitamin Mahal, Hanya dengan Mengonsumsi Campuran Jus Sayur Ini Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Selama Pandemi Covid-19