Lutfi Agizal Lakukan Aksi Bela Negara untuk Kejar Pelaku Pelecehan Lagu Kebangsaan Indonesia, Warganet Berikan Reaksi Beragam

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 29 Desember 2020 | 07:15 WIB
Lutfi Agizal. (instagram.com/@lutfiagizal)

Lutfi Agizal Lakukan Aksi Bela Negara untuk Kejar Pelaku Pelecehan Lagu Kebangsaan Indonesia, Warganet Berikan Reaksi Beragam

Nakita.id - Lutfi Agizal lagi-lagi membuat heboh publik dengan polah dan tingkahnya.

Setelah rangkaian drama sindir Rizky Billar hingga putus dari anak Iis Dahlia, Lutfi Agizal kembali menjadi sorotan.

Kali ini, pemain sinetron sekaligus Youtuber ini mendatangi kantor polisi untuk melaporkan isu yang sedang panas.

Baca Juga: Cukup Lama Menanti Kehadiran Anak Pertamanya, Asmirandah Curhat Soal Suka Cita Saat Pertama Kali Begadang Sampai Menyusui

Baca Juga: Seolah Tak Puas Menyumpahi Cerai dari Arya Saloka, Putri Anne Kembali Dibuat Kebakaran Jenggot Saat Dituding Sombong oleh Sosok Ini

Yakni, tentang lagu kebangsaan Indonesia 'Indonesia Raya' ciptaan Wage Rudolf Soepratman yang diparodikan oleh sebuah kanal Youtube.

Lutfi Agizal mengecam keras aksi parodi lagu kebangsaan Indonesia ini dan berniat untuk mengusutnya lewat jalur hukum.

Mantan kekasih Salshadila Juwita Indrajaja tersebut mengunggah bukti kalau dirinya telah melaporkan kasus ini ke kantor polisi.

Unggahan Lutfi Agizal

Dalam unggahan tersebut, Lutfi Agizal mengatakan kalau telah menggunakan hak lapornya untuk mengusut kasus tersebut.

"Menggunakan hak lapor warga negara yang merasa tersakiti atas lagu Indonesia Raya yang diparodikan," buka Lutfi Agizal.

"Lagu Indonesia Raya dijadikan lelucon sama orang Malaysia dan liriknya diganti dengan kata-kata yang tidak sopan. Apakah kita hanya akan berdiam diri?" lanjutnya.

Lutfi juga menuliskan kalau meminta dukungan publik untuk mengawal kasus ini bersama-sama.

Baca Juga: Kepalang Tanggung Usai Cium Mesra Duda Anak Satu, Akhirnya Terkuak Status Hubungan Gading Marten dengan Karen Nijsen Sudah Sejauh Ini

Baca Juga: Bersih-bersih Rumah Saat Weekend, Jangan Lupakan 7 Benda yang Rentan Kotor Ini

Melansir dari Kompas.com, video parodi lagu Indonesia Raya yang dimaksud Lutfi Agizal adalah yang tayang di kanal Youtube 'My Asean'.

Video tersebut memparodikan lagu Indonesia Raya dengan lirik yang diubah menjadi kata-kata tidak sopan dan mengganti lambang burung Garuda dengan ayam jago.Diketahu kalau video tersebut sudah beredar sejak dua minggu lagu.Namun ketika kasus ini ramai jadi sorotan, video tersebut sudah tidak bisa ditemukan di Youtube.

Melalui Facebook, Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta mengatakan kalau pihak berwenang akan menyelidiki kasus ini.Kemudian, ia menegaskan jika memang ada warga negara Malaysia yang terlibat dalam hal ini, maka mereka akan mengambil langkah hukum.

Aksi bela negara Lutfi Agizal ini pun menuai berbagai respons dari warganet mengingat sosok Lutfi sudah telanjur dicap kontroversial.

Baca Juga: Deodoran Saja Enggak Cukup, Oleskan Campuran Bahan Alami yang Mudah Ditemui Ini Supaya Kulit Ketiak Cerah dan Mulus Seketika

Baca Juga: Berencana Nikmati Pergantian Tahun dengan Staycation di Hotel? Ini Tipsnya Supaya Enggak Bosan!

Banyak yang mendukung, tapi banyak juga yang curiga niatan Lutfi Agizal tidak tulus atau cenderung ingin pansos.

"Mantep bang Lutfi, kayak ini baru bener," tulis seorang warganet."Nah kek gini baru setuju," tambah yang lain."Caper lo," komen seorang warganet."Endorse tambah kenceng lut," tulis warganet lain.