Biasa Diminum di Pagi dan Sore Hari, Siapa Sangka Kopi Punya Manfaat Luar Biasa untuk Kulit
Nakita.id - Kopi salah satu minuman kesukaan hampir semua orang.
Minuman ini paling enak dinikmati saat pagi dan sore hari.
Tak hanya enak diminum, kopi juga bisa kita manfaatkan untuk perawatan kulit.
Manfaat kopi untuk kulit mulai dari mengatasi lingkaran hitam di bawah mata, mencegah komedo dan minyak berlebih hingga mencerahkan kulit.
Simak juga manfaat lainnya dari kopi untuk kulit.
1. Mengatasi lingkaran hitam di bawah mata
Kopi bisa kita gunakan untuk mengatasi lingkaran hitam di bawah mata.
Buat masker kopi dan oleskan pada area bawah mata.
Masker ini dapat membantu mengurangi mata bengkak dan menyamarkan lingkaran hitam pada mata.
Manfaat lainnya, kulit bawah mata juga akan menjadi lebih cerah.
2. Eksfoliasi
Melansir laman bollywoodshaadis, manfaat lain dari kopi yaitu dapat digunakan sebagai scrub alami untuk eksfoliasi wajah.
Scrub ini akan mengangkat sel kulit mati di wajah secara alami, sehingga kulit akan menjadi lebih bersih dan cerah.
Baca Juga: Tak Hanya Buat Daging Lebih Empuk, Ini Manfaat Lain Bubuk Kopi yang Sayang untuk Dilewatkan
Untuk membuat scrub kopi, Moms bisa mencampur bubuk kopi dengan minyak kelapa atau minyak zaitun. Lalu gosok wajah secara perlahan.
Lakukan cara ini dengan teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
3. Mencegah minyak berlebih dan komedo
Kulit wajah berminyak dan terdapat komedo? Jangan khawatir, Moms bisa mengatasinya dengan masker kopi.
Banyak penyebab komedo muncul di wajah, diantaranya karena debu dan polusi.
Kandungan antioksidan pada kopi dapat membantu mengatasi masalah kulit tersebut.
4. Mencerahkan kulit
Kulit cerah hanya dengan kopi, cara berikut bisa dengan mudah Moms coba.
Tak hanya mencerahkan, namun juga dapat mengencangkan kulit.
Moms hanya perlu membuat masker wajah dari bahan utama kopi.
Lalu gunakan masker ini dengan rutin pada wajah.
5. Menghilangkan bau badan
Bau badan tak sedap bisa membuat kita jadi tidak percaya diri.
Tentu saja hal ini akan membuat kita menjadi tidak nyaman, bahkan dirasa sangat mengganggu.
Cobalah atasi dengan kopi. Cukup gosokkan kopi pada kulit atau juga bisa berendam dengan kopi.
Nah itu dia Moms beberapa manfaat kopi untuk kulit agar lebih sehat dan cerah alami.