Lakukan 4 Hal Ini Saat Sarapan Jika Ingin Cepat Menurunkan Berat Badan

By Gisela Niken, Jumat, 26 Januari 2018 | 16:07 WIB
Sarapan tepat untuk menurunkan berat badan (iStock) ()

Nakita.id - Tidak makan bukanlah jalan terbaik untuk mengurangi berat badan, apalagi jika kita membicarakan sarapan.

Makan di pagi hari dapat membantu proses metabolisme tubuh yang dapat membakar kalori lebih banyak dalam sehari.

Sarapan yang tepat juga dapat membuat kita merasa kenyang sehingga kita akan memakan lebih sedikit kalori saat makan siang.

Faktanya, ada beberapa aturan saat sarapan yang dapat membantu menurunkan berat badan kita.

Moms yang sedang menurunkan berat badan cukup melakukan 4 hal ini agar berat badan cepat turun!

BACA JUGA: Rumah Akan Selalu Wangi Cukup Dengan Cara Sederhana dan Alami Ini

1.Sarapanlah 1 jam setelah bangun tidur

Pemilihan waktu untuk makan sangatlah penting.

Untuk sarapan, waktu terbaik adalah 30 hingga 60 menit setelah kita bangun tidur.

Sarapan pada waktu tersebut dapat menjaga circadian rhythm, menambah kemampuan metabolisme, dan membantu pertumbuhan otot.

2. Pilih protein, jangan gula

Memakan panekuk dengan sirup di atasnya saat sarapan memang terdengar lezat.