Waspadai BAB Bayi Baru Lahir, Ini Jenis Feses yang Menandakan Adanya Gangguan Kesehatan Bayi

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 9 Februari 2021 | 15:34 WIB
Ilustrasi BAB bayi baru lahir (Freepik)

BAB bayi baru lahir seiring berjalannya waktu akan berubah sesuai apa yang dikonsumsinya.

Tak hanya itu, perubahan bentuk dan warna feses pada bayi juga dipengaruhi perkembangan saluran cerna bayi dari hari ke hari.

Biasanya bayi yang baru lahir memiliki warna feses cenderung kuning.

Sementara bayi yang mendapat susu non-ASI atau perpaduan keduanya memiliki warna feses lebih gelap, kuning tua agak cokelat, atau bahkan cokelat kehijauan.

Baca Juga: Frekuensi BAB Bayi 6 Bulan Tak Sesuai Batas Normal? Waspada Moms, Bisa Jadi Si Kecil Idap Penyakit Ini

Nah, untuk mengetahui apakah bayi dalam kondisi sehat atau tidak, Moms bisa berpedoman pada hal di bawah ini.

Mengutip dari Babycenter, berikut masalah BAB bayi yang harus diperhatikan karena bisa mendadakan suatu masalah pada tubuhnya.

1. Feses warna hijau kehitaman pada minggu pertama

Jika bayi memiliki warna feses hijau kehitaman pada usianya satu minggu, bisa jadi BAB-nya mengindikasikan cara ibu memberikan ASI belum tepat.

Oleh sebab itu, bayi belum mendapatkan asupan gizi ASI secara komplet.