Jangan Panik Dulu, Ini 3 Cara Mengatasi Nyeri Dada Sebelah Kiri yang Bisa Dilakukan di Rumah

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 27 Februari 2021 | 12:00 WIB
Penyebab dan cara mengatasi nyeri dada sebelah kiri (Freepik.com/Tharakorn)

Angina disebabkan oleh makin menyempitnya arteri ke jantung, sehingga aliran darah tidak mengalir normal.

Gejala yang biasanya terjadi adalah dada terasa sesak atau rasa sakit tajam, seperti kram otot pada dada sebelah kiri.

Biasanya hal ini terjadi setelah aktivitas fisik yang membuat jantung bekerja lebih keras.

Meski begitu, Moms dan Dads tak perlu khawatir. Ada beberapa cara sederhana yang bisa dicoba untuk mengatasi nyeri dada sebelah kiri, yaitu:

Baca Juga: Hati-hati! Sakit pada Dada Bisa Jadi Petanda Penyakit Serius Termasuk Jantung hingga Gangguan Paru-paru

Berbaring di tempat tidur

Apabila rasa nyeri menyerang dada, Moms dan Dads bisa coba tenangkan diri terlebih dahulu dengan berbaring di tempat tidur.

Sembari berbaing, coba ambil napas pendek-pendek hingga nantinya napas menjadi lebih tenang.

Apabila dibutuhkan dan bisa membuat tenang, silakan minum segelas air.