Apakah Biaya USG 4 Dimensi Ditanggung BPJS Kesehatan? Ini Penjelasannya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 2 Maret 2021 | 11:26 WIB
ilustrasi biaya USG 4 dimensi apakah bisa pakai BPJS Kesehatan? (freepik)

Meski biaya USG 4 dimensi, lebih mahal, tetapi USG 4D dinilai bisa mengidentifikasi kelainan yang terjadi pada bayi sekitar 85 persen sejak usia janin dalam kandungan baru berusia 11-14 minggu.

Sementara itu, USG 4D dinilai lebih detail melihat gerakan janin, seperti mengisap ibu jari, menendang, dan juga saat bayi melakukan gerakan lain.

Oleh sebab itu, USG 4D dirasa lebih menarik dan diminati oleh ibu hamil.

Baca Juga: Ingin Mencoba USG 4 Dimensi, Ini Waktu yang Tepat Melihat Betapa Lucunya Calon Bayi

Meski lebih akurat, keberhasilan USG 4D bergantung pada posisi janin dan biayanya.

Posisi janin yang membelakangi perut Moms atau menelungkup membuat USG 4D tidak bisa bekerja secara detail.

Dokter dan Moms harus menanti sampai bayi memperlihatkan tubuh dan wajahnya sehingga waktunya lebih lama.

Terkait biaya, banyak yang bertanya apakah USG 4D ditanggung BPJS Kesehatan atau tidak, mengingat saat ini peserta BPJS Kesehatan semakin bertambah dari hari ke hari.