Tak Bisa Lepas Dari Nasi Tapi Ingin Diet? 7 Makanan Pengganti Nasi Ini Cocok Untuk Para Pejuang Diet

By Gabriela Stefani, Minggu, 7 Maret 2021 | 10:26 WIB
Makanan pengganti nasi (freepik.com/jcomp)

Untuk 57 gram atau satu cangkir kembang kol kalorinya hanya 13 kkal.

Untuk membuatnya Moms bisa potong bagian bunganya kemudian diparut dan parutan tersebut dikukus atau direbus selama 5 menit.

6. Kol atau kubis

Selain kembang kol, kubis juga bisa digunakan sebagai makanan pengganti nasi untuk diet. Sayur ini memiliki kandungan kalori dan karbohidrat yang rendah.

Rasanya pun cenderung ringan dan bisa disajikan dengan beragam sayuran atau lauk lainnya. Dalam satu cangkir kol sekitar 70 gram mengandung kalori sebanyak 17 kkal.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Makanan Tinggi Kalori, Begini Cara Memasak Nasi Goreng Agar Lebih Sehat, Yuk Coba!

Tak hanya itu, kubis juga mengandung vitamin K bisa mencukupi 68 persen kebutuhan harian tubuh.

7. Brokoli

Sama seperti kembang kol, brokoli juga bisa direbus atau dikukus dan digunakan sebagai pengganti nasi.

Dalam 57 gram brokoli rebus, kalorinya hanya 15 kkal saja. Sementara kandungan seratnya mencapai dua gram.

Selain itu, brokoli juga kaya akan kandungan vitamin C. Kandungan vitamin C dalam 57 gram brokoli bisa mencukupi kebutuhan vitamin harian sebanyak 25 persen.