Makan Enak Anti Repot, Coba Menu Sahur Sehat dan Praktis Berikut Ini, Masaknya Cuma dalam Hitungan Menit!

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 13 April 2021 | 13:00 WIB
Menu sahur sehat dan praktis untuk bulan Ramadan (Freepik.com)

Melansir dari sajiansedap.com, berikut ini menu sahur sehat dan praktis yang rasanya tentu enak sekali.

Terong telunjuk tumis sosis

Sajian: 4 porsi

Waktu pembuatan: 30 menit

Bahan-bahan:

- 200 gram terong telunjuk, dibelah dua bagian

- 2 buah sosis ayam, potong bulat

- 3 siung bawang putih, diiris halus

- 6 butir bawang merah, diiris halus

- 1 cm jahe, dimemarkan

- 3 buah cabai merah, dipotong serong

- 1 sendok teh kecap ikan

- 2 sendok teh saus tiram

- 1 sendok teh kecap manis

Baca Juga: Coba Mulai Besok, Minum Susu Kurma Sebulan Penuh Saat Sahur Selama Ramadhan dan Rasakan Manfaat Ini Terjadi pada Tubuh Moms

- ¼ sendok teh merica bubuk

- ½ sendok teh gula pasir

- ¼ sendok teh garam

- 100 ml air

- 1 sendok makan bawang putih goreng, remahkan untuk taburan

- 2 sendok makan minyak untuk menumis