Happy Moms Happy Ramadan, Jangan Konsumsi Makanan Ini Saat Sahur Agar Puasa Bisa Berjalan Lancar

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 9 Mei 2021 | 03:00 WIB
happy Moms Happy Ramadan, pantangan makanan saat sahur (freepik)

Nakita.id - Saat di Bulan Ramadan, sebaiknya perhatikan makanan yang dikonsumsi ya.

Pasalnya, apa yang kita makan bisa memengaruhi bagaimana puasa kita di siang hari.

Salah satu yang sebaiknya dilakukan yakni makan sahur.

Dengan makan sahur, Moms bisa mengisi bebagai asupan untuk tubuh agar puasa berjalan lancar.

Baca Juga: Sebentar Lagi Lebaran, Ajak Si Kecil Bikin Kartu Ucapan Idul Fitri Pakai 3 Aplikasi Ini Sambil Manfaatkan Momen Happy Moms Happy Ramadhan, Caranya Gampang Banget!

Namun sebaiknya jangan sembarangan memilih makanan.

Berikut hal-hal yang perlu diperhatikan saat makan sahur, dilansir dari Kompas.com.

1. Jangan terlalu banyak makan karbohidrat

Kita memang membutuhkan energi selama puasa di Bulan Ramadan.

Nyatanya, konsumsi karbohidrat berlebih seperti nasi atau mi saat sahur malah bisa membuat Moms mudah lapar.

Ahli gizi DR. dr. Tan Shot Yen, M.Hum, mengatakan, karbohidrat seperti nasi dan mi mudah dicerna menjadi gula dalam tubuh.

"Terlalu banyak karbo, dengan harapan bisa nahan lapar, justru bikin lapar lebih cepat mendera karena karbohidrat seperti nasi, mi dan kawan-kawannya lekas dicerna jadi gula," kata Tan, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (3/4/2021).

Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Coba Atasi Masalah Berat Badan dengan Konsumsi Racikan Ketumbar Seperti Ini

Sementara, makanan yang mengandung karbohidrat kompleks lebih bisa menahan lapar berjam-jam.

Contoh makanan yang megandung karbohidrat kompleks yakni sepertibiji-bijian, beras merah, ubi, singkong, kentang, jagung dan talas.

2. Sebaiknya hindari makanan kering dan tahan lama

Tahukah, Moms saat sahur sebaiknya hindari makanan kering dan tahan lama seperti kering tempe atau abon.

Makanan tersebut tidak baik untuk mereka yang memiliki gangguan lambung karena bisa meningkatkan asam lambung.

"Hindari lemak banyak dan makanan kering yang tahan lama (seperti) abon, kering tempe, dan kawan-kawannya," kata Tan.

3. Jangan terlalu banyak konsumsi garam dan gula

Saat sahur juga sebaiknya jangan berlebihan saat konsumsi garam dan gula.

Tan menganjurkan sebaiknya menu saat sahur dilengkapi dengan makanan berkuah.

Baca Juga: Sudah Puasa Tapi Perut Justru Jadi Buncit? Happy Moms Happy Ramadan Bisa Mengatasinya dengan Cara Ini

"Biasakan ada kuah, sup atau soto. Pagi-pagi makan yang hangat membuat pencernaan jinak," kata Tan.

Adapun pilihan lain untuk menghindari konsumsi gula berlebih, dapat digantikan dengan konsumsi sayur dan buah.

Serat dari keduanya justru memberikan rasa kenyang yang bertahan lebih lama.

"Adanya sayur dan buah separuh piring justru seratnya membuat kenyang lebih lama, kaya antioksidan dan polifenol," kata Tan.