Kram Perut Berlebihan Saat Menstruasi, Waspada Alami Penyakit Ini

By Fadhila Afifah, Senin, 12 Februari 2018 | 17:50 WIB
kram perut saat menstruasi bisa jadi tanda penyakit ini ()

Tapi patut diwaspadai jika kram perut dirasa tak biasa.

Berikut beberapa penyakit yang mungkin ditandai dengan adanya rasa kram saat haid seperti dikutip dari Women's Health.

1. Fibroid rahim

Fibroid rahim merupakan pertumbuhan tumor jinak di dalam maupun luar dinding rahim.

Fibroid ini umumnya ditemui pada wanita berusia 30-40 tahun. Rasa nyeri dan kram bisa disebabkan oleh peradangan atau fibroid yang menekan rahim.

2. Radang panggul

Kram saat haid bisa dipicu oleh adanya radang panggul.

Radang panggung atau pelvic inflammatory disease (PID) bisa terjadi akibat adanya infeksi bakteri di rahim, ovarium, maupun saluran tuba.

Penyakit menular seksual, seperti klamidia atau gonore yang tidak diobati juga bisa memicu radang panggul. Dokter biasanya akan memberikan antibiotik untuk menghentikan infeksi bakteri.

BACA JUGA: Bikin Hati Angel Lelga Kepincut, Tengok Mantan Vicky Prasetyo ini Cantik-cantik!

3. Torsi ovarium

Berawal dari adanya kista ovarium bisa menyebabkan torsi ovarium.