Selama Ini Sering Dihindari, Ternyata Makanan Enak Ini Bisa Jadi Menu Sarapan yang Ampuh Menurunkan Berat Badan

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 8 Juli 2021 | 10:45 WIB
Tips sarapan untuk menurunkan berat badan (freepik)

Coba ganti roti putih, pasta, dan bagel dengan pilihan gandum utuh.

Gandum utuh menawarkan nilai gizi lebih dan dapat mengurangi risiko beberapa jenis penyakit jantung.

Karena kaya akan serat, gandum dapat menurunkan berat badan dan mengurangi sembelit.

4. Hindari minuman manis

Minuman manis mengandung kalori yang sangat tinggi sehingga bisa menggagalkan upaya menurunkan berat badan.

Oleh sebab itu, hindari minum minuman yang manis bahkan jus buah dan pilih makan buah utuh saja agar lebih sehat.

5. Hindari makanan berkalori tinggi

Cobalah untuk menghindari makanan yang tinggi kalori dan rendah nutrisi.

Baca Juga: Banyak yang Berhasil Turunkan Berat Badan, Ternyata Ini Bahaya Mengonsumsi Pil Pelangsing, Padahal Ada Cara yang Lebih Aman dan Mudah

Mengurangi asupan kalori saat sarapan dapat membantu seseorang menurunkan berat badan.

Untuk mengurangi kalori, hindari menambahkan gula ke menu sarapan.

Sarapan oatmeal yang sehat bisa menjadi makanan yang sarat gula dan berkalori tinggi ketika seseorang menambahkan banyak gula merah.

Pilih sereal yang mengandung lebih sedikit gula dan hindari panekuk atau kue kering yang banyak mengandung gula.