Bukannya Bikin Sehat, Ternyata Mengonsumsi Kenari Secara Berlebihan Justru Berbahaya dan Bisa Memicu Penyakit Ini

By Ruby Rachmadina, Kamis, 8 Juli 2021 | 09:24 WIB
Risiko berlebihan mengonsumsi kenari (freepik)

Menyebabkan masalah pencernaan

Serat yang terkandung dalam kenari dapat menyebabkan masalah pencernaan jika Moms mengonsumsinya secara berlebihan.

Meski kenari termasuk kacang-kacangan yang dapat membantu mengobati masalah pencernaan, jika Moms terlalu banyak konsumsi kenari justru memperburuk kondisi pencernaan.

Efek samping yang ditimbulkan seperti kembung, sakit perut, dan diare.

Mengonsumsi lebih dari 1 ons kenari secara berlebihan akan menimbulkan risiko seperti ini.

Baca Juga: Selain Baik untuk Pencernaan, Minuman Segar dan Sehat dari 3 Bahan Alami Ini Juga Ampuh Turunkan Berat Badan

Menyebabkan timbulnya alergi

Gejala terhadap kacang-kacangan seperti kenari bisa terlihat jika Moms mengalami mual, sesak napas, kesulitan menelan, dan gatal pada mulut.

Reaksi yang paling berbahaya adalah anafilaksis, dimana dapat terjadinya gangguan pernapasan yang mengalir ke dalam tubuh dan membuat siapapun mengalami syok.

Jika Moms mudah dan sangat rentan terhadap alergi, sudah seharusnya berkonsultasi ke dokter jika ingin mengonsumsi jenis kacang-kacangan seperti kenari.