Tolong Jangan Lagi Minum Kopi Sesaat Setelah Bangun Tidur, Ahli Beberkan Efek Sampingnya

By Kirana Riyantika, Minggu, 11 Juli 2021 | 09:08 WIB
Minum kopi sesaat setelah bangun tidur ternyata bisa buat dampak negatif ini (Freepik/jcomp)

Nakita.id - Kerap minum kopi sebelum sarapan ternyata memiliki efek samping untuk kesehatan.

Bagi para pecinta kopi, minum kopi di pagi hari jadi salah satu ritual wajib.

Mengawali hari dengan minum kopi dipercaya sebagian orang dapat membuat mata lebih 'melek' dan memberikan fokus untuk bekerja seharian.

Banyak yang langsung minum kopi segera setelah bangun tidur.

Baca Juga: Pasti Nyesal Kalau Tak Mau Coba, Kulit Glowing Bak Artis Korea Ternyata Bisa Didapat dalam Waktu Singkat Hanya dengan Kopi, Begini Caranya

Ternyata, ahli diet mengungkapkan ada waktu paling tepat minum kopi untuk mendapat manfaat yang optimal.

Melansir dari Huffington Post, memberikan jeda waktu antara bangun tidur dengan minum kopi dapat mencegah kecemasan dan perubahan suasana hati.

Memberikan jeda waktu antara bangun tidur dan minum kopi juga dapat mempertahankan efek energi bertahan lebih lama di dalam tubuh.

Mengapa hal ini bisa terjadi?