Jangan Takut Gemuk Karena Makan Enak Di Resto. Ini Diet Makan Enak

By Amelia Puteri, Senin, 19 Februari 2018 | 14:37 WIB
Meskipun diet, Moms tetap bisa makan enak di restoran ()

4. Tak perlu singkirkan hidangan penutup

Makanan penutup tak sepenuhnya jahat kok, Moms.

BACA JUGA: Cantik dan Anggun, Begini Potret Putri Kerajaan Dari Berbagai Negara

Jika ingin memakan hidangan penutup yang manis, mintalah sorbet atau potongan buah segar.

Namun, bila hendak mengonsumsi makanan lain seperti es krim, Moms bisa bagi es krim tersebut berdua dengan pasangan.

5. Minta sajikan dalam porsi kecil

Moms bisa meminta ke pelayan untuk menyajikan makanan 'tak sehat' dalam porsi kecil.

BACA JUGA: Doa Menyentuh Hati Caca Tengker di Ulang Tahun Nagita Slavina

Seperti satu sendok es krim, atau stik daging yang dipotong kecil.

Untuk memenuhi porsi makanan tersebut, Moms bisa tambah dengan konsumsi sop ayam, sayur, buah.

Hal ini membuat Moms tetap bisa menikmati makanan berkalori tinggi tanpa takut berat badan naik, karena kalap saat makan.

BACA JUGA: Unggah Foto Kakek dan Nenek Buyut Raphael, Sandra Dewi Banjir Pujian

Itu dia Moms, aturan yang harus diterapkan apabila hendak makan di restoran.

Masih takut pergi ke restoran untuk makan enak karena sedang diet?