Masih Bergulat dengan Pandemi Covid-19, Tolong Mulai Sekarang Rajin 'Bersihkan' Paru-paru dengan Cara Alami Ini

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 22 Juli 2021 | 09:30 WIB
Cara membersihkan paru-paru dengan bahan alami (freepik)

Nakita.id - Pandemi virus corona atau Covid-19 di Indonesia masih belum berakhir.

Itu sebabnya, kita harus ekstra hati-hati menjaga kesehatan paru-paru.

Hal ini karena paru-paru merupakan organ tubuh manusia yang berfungsi memisahkan oksigen dan karbon dioksisa.

Moms pasti tidak ingin paru-paru menjadi kotor dan mudah mejadi sarang penyakit.

Baca Juga: Ada Kabar Baik untuk Perokok di Indonesia, Sejumlah Bahan Ini Terbukti Ampuh 'Bersihkan' Paru-paru, Salah Satunya Bawang Putih

Nah berikut ini cara membersihkan paru-paru secara alami.

1. Mengonsumsi Makanan Anti-inflamasi

Kita bisa lo, membersihkan paru-paru dengan cara yang enak.

Mengutip Medical News Today, secara alami paru-paru bisa dibersihkan dengan mengonsumsi makanan yang bersifat anti-inflamasi.

Makanan anti-inflamasi ini dapat meredakan peradangan yang menyebabkan kita kesulitan bernapas atau dada terasa berat.

Beberapa makanan anti-inflamasi yang direkomendasikan untuk membersihkan paru-paru secara alami yaitu sayuran hijau, ceri, blueberry, kenari, kacang polong, dan zaitun.

2. Makan Buah Apel

Mengutip Healthline, apel memiliki kandungan vitamin C yang berperan penting dalam menjaga sistem pernapasan.

Di samping itu, kandungan vitamin C yang terdapat di dalam apel juga dapat membantu menjaga kesehatan sistem kekebalan tubuh.

Hal inilah yang membuat apel dipercaya salah satu buah yang efektif untuk membersihkan paru-paru.

Baca Juga: Hidup Hanya dengan Satu Paru-paru, Komedian Kondang Ini Ungkap Konsumsi Air Rebusan Daun Salam Sebagai Pengobatannya

3. Minum Teh hijau

Teh hijau memiliki kandungan antioksidan yang berperan penting dalam membersihkan peradangan pada paru-paru.

Caranya cukup mudah, kita hanya perlu mengkonsumsi 2 cangkir teh hijau per hari untuk meningkatkan fungsi paru-paru.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kita bisa mengonsumsi teh hijau secara teratur didampingi dengan pola hidup sehat.

4. Perbanyak Vitamin D

Cara membersihkan paru-paru selanjutnya ialah dengan mengkonsumsi makanan kaya vitamin D.

Sumber terbaik vitamin D bisa kita temui pada produk hewani, seperti salmon, sarden, dan telur.

Ada juga produk makanan yang sudah difortifikasi vitamin D seperti sereal atau susu.

Baca Juga: Auto Bikin Emak-emak Nyesal, Ternyata Mencabut Uban Bisa Datangkan Bahaya Luar Biasa Ini

5. Terapi Uap

Selanjutnya adalah terapi uap, yaitu menghirup uap air guna membuka saluran udara dan membantu lendir keluar dari paru-paru.

Nantinya, uap akan menambah kehangatan dan kelembapan ke udara sehingga dapat memperbaiki pernapasan dan melonggarkan lendir yang menempel di saluran udara dan paru-paru Moms.

(Artikel ini sudah tayang di Nova.id dengan judul: Cegah Virus Covid-19 dengan Membersihkan Paru-Paru Secara Alami)