Nakita.id - Apakah Moms mengalami keluhan daging bau karena terlanjur disimpan dengan cara yang salah?
Tak hanya terlanjur bau, daging kambing yang didapat dari kurban beberapa hari lalu memang selalu mengeluarkan bau yang khas.
Bau prengus tersebut tentu mengganggu penciuman dan membuat Moms risih.
Tapi ternyata Moms tak perlu buru-buru membuangnya lho.
Ada cara yang ampuh untuk menghilangkan bau pada daging yang disimpan.
Sebelum mengetahui cara menghilangkan bau, Moms harus tahu dulu mengapa daging kambing memiliki bau prengus yang khas.
Mengutip dari Kompas.com, Executive Chef Renaissance Bali Uluwatu Resort & Spa I Made Wisnu Adiyatma mengungkapkan bila ada alasan mengapa daging kambing bau prengus.
"Bau pada kambing biasanya datang dari lemak dan moisture yang ada pada lapisan daging tersebut," tutur I Made Wisnu Adiyatma.
Meski demikian, Wisnu mengungkap cara ampuh menghilangkan bau tersebut.