Nakita.id - Apakah Moms sering tidur siang?
Sebagian orang memilih untuk memejamkan mata sejenak karena merasa lelah bekerja di siang hari.
Lantas, apakah tidur di siang hari memiliki dampak pada tubuh?
Melansir dari Eatthis, Moms cukup tidur selama beberapa menit agar bisa kembali segar.
"Lama tidur siang terbaik dalam kebanyakan situasi adalah yang cukup lama untuk menyegarkan tetapi tidak terlalu lama sehingga terjadi inersia tidur (mengantuk)," saran Alexa Fry dan Kimberly Truong, MD, MPH dari The Sleep Foundation .
Tidur siang yang berlangsung 10 hingga 20 menit dianggap sebagai waktu yang ideal.
Mereka kadang-kadang disebut sebagai "power naps", karena memberikan manfaat pemulihan tanpa membuat napper merasa mengantuk sesudahnya.
Berikut yang terjadi pada Moms usai tidur siang selama kurang lebih 20 menit.