Intip Tips dan Trik Bangun Bisnis UMKM di Tengah Pandemi Agar Tak Habis Ide Serta Laku di Pasaran

By Gabriela Stefani, Kamis, 2 September 2021 | 16:34 WIB
Tips memiliki bisnis UMKM di bidang kuliner yang bisa menjadi peluang (Freepik.com)

Ketika sudah tahu ingin bisnis di bidang apa, kebingungan selanjutnya yaitu 'makanan apa ya yang ingin dijual?'.

Seorang chef sekaligus penggiat UMKM Kuliner Fatmah Bahalwan menyarankan Moms untuk mengikuti tren kuliner kekinian.

Tetapi untuk mengikuti tren kuliner kekinian, Moms perlu yang namanya konsisten untuk mengerjakan dan bergerak secara dinamis.

Baca Juga: Bantu UMKM Bangkit dari Keterpurukan Akibat Pandemi, Nur Asia Uno Ajak Masyarakat Beli Produk UMKM Lokal

Selain itu, penting juga untuk Moms memperkuat media sosial sehingga perlu juga mengikuti trennya.

"Caranya adalah foto yang bagus, posting, pokoknya ide-ide kreatif ini terus aja diberitakan kepada banyak orang melalui media sosial," ujar Fatma.

Head of Corporate Communication Mondelez Indonesia Khrisma Fitriasari juga menjelaskan bahwa masyarakat memanglah tertarik dengan tren kuliner kekinian.

Dan kuliner kekinian ini bisa membuat penggiat UMKM menarik minat konsumen lebih banyak lagi, nilai produknya meningkat, dan pada akhirnya penjualanannya pun meningkat.

Lalu dari mana ide untuk menemukan tren kuliner kekinian?