[GloryStory] Beragam Hal Penting saat Kenalkan MPASI untuk Si Kecil, Moms Perlu Tahu Ini

By Kusmiyati,Glory Oyong, Minggu, 4 Maret 2018 | 13:15 WIB
Harvey, Anak Glory Oyong (Instagram Glory Oyong) ()

Untuk minggu pertama saya memberikan Harvey bubur susu sebagai permulaan Harvey mengecap rasa, bubur dari tepung beras saya campurkan dengan ASI, takarannya dikira–kira agar tidak terlalu kental maupun encer.

Buat Moms yang menggunakan campuran ASI, makanannya akan cenderung lebih cair, dibandingkan susu formula.

Dan lucunya yang pakaiASIi jika dibiarkan lebih lama akan menjadi seperti air teksturnya, ini wajar saja moms.

Untuk porsi waktu itu saya memberikan 120 ml dan ternyata dilalap habis dalam minggu pertama percobaan MPASI.

Saya tidak memberikan MPASI sepanjang hari, jadi baru mulai mencoba memberikan MPASI di siang hari saja.

Sedangkan pagi dan malam masih tetap ASI seperti biasa.

BACA JUGA :Terlihat Bugar dan Sehat, Siapa Sangka Salman Khan Derita Sakit Keras