Benarkah Ibu Menyusui Tidak Boleh Makan Jeruk? Ternyata Ini Sederet Manfaatnya untuk Kesehatan Moms dan Si Kecil

By Kintan Nabila, Senin, 4 Oktober 2021 | 17:30 WIB
Ibu menyusui disarankan untuk makan jeruk (Freepik)

Taukah Moms, ibu menyusui dan bayi bisa mendapatkan beragam manfaat untuk kesehatan dari buah jeruk loh!

Jeruk kaya akan vitamin C, nutrisi yang dibutuhkan untuk meningkatkan kekebalan dan memperkuat sendi bayi.

 

Selain untuk Si Kecil, buah jeruk juga bermanfaat untuk Moms yang sedang menyusui.

Kandungan vitamin C, flavonoid, dan serat merupakan antioksidan penting yang menjaga kondisi tubuh kita tetap sehat dan bugar.

Baca Juga: Agar Produksi ASI Melimpah, Moms Bisa Konsumsi Beragam Makanan Ini

 

Buah jeruk apabila dikombinasikan dengan makanan kaya zat besi, akan membantu penyerapan zat besi lebih baik dari makanan lainnya.

Selain itu, vitamin C yang terkandung dalam buah ini dipercaya bisa menyembuhkan rahim lebih cepat setelah proses persalinan.

Nutrisi tersebut juga dapat meningkatkan kekebalan Moms dan Si Kecil dengan menyediakan antioksidan dan antibodi dalam jumlah yang baik.

Fakta mengejutkan lainnya, buah jeruk bisa mencegah stretch mark setelah melahirkan loh!