Nyesel Baru Tahu, Ini Alasan Kalian Harus Berhenti Mengonsumsi Susu Kental Manis dengan Cara Diseduh Air Panas, Ahli Sudah Ingatkan Risikonya

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 7 Oktober 2021 | 13:45 WIB
Susu kental manis tidak boleh disajikan dengan cara diseduh ()

“Konsumsi SKM terlalu banyak berisiko membuat masyarakat mengasup kelebihan gula yang tidak baik untuk kesehatan,” beber dokter yang sehari-hari praktik di MRCCC Siloam Hospitals Semanggi itu.

Selain itu, menyeduh susu kental manis dengan air panas bisa merusak kandungan protein di dalamnya.

“Jadi sama dengan susu-susu formula yang kita bikin, SKM tidak dianjurkan dikonsumsi dengan cara diseduh dengan air panas karena bisa rusak kandungan proteinnya. Tapi pertimbangan utamanya bukan itu. Karena sebenarnya kandungan SKM ini lebih banyak gulanya. Sedangkan kandungan proteinnya hanya sedikit,” ujar dia.

Baca Juga: Menyedihkan, di Kota yang Penduduknya Melek Digital Masih Ditemukan Puluhan Balita Kurang Gizi Akibat Susu Kental Manis

Karena hampir tidak mengandung protein dan tinggi kadar gula, dr. Inge menyarankan sebaiknya susu kental manis tidak dikonsumsi untuk anak di bawah 2 tahun.

“Bisa dicek di tabel gizi yang ada di kemasan susu kental manis. Berapa kandungan proteinnya? Coba dibandingkan dengan produk susu sebenarnya. Biasanya jauh lebih sedikit,” tutur dia.