Nakita.id - Moms, apa saja, sih, manfaat dari buah pepaya?
Tentu kita semua tahu bahwa buah pepaya sangat bermanfaat bagi pencernaan.
Tak banyak yang tahu, buah pepaya juga sangat bermanfaat bagi ibu hamil, lo.
Pepaya telah terbukti bisa mengurangi morning sickness pada ibu hamil.
Memang banyak informasi bahwa ibu hamil tidak diperbolehkan mengonsumsi buah pepaya.
Namun buah pepaya yang kurang matang lah yang tidak boleh dikonsumsi oleh Moms yang sedang hamil.
Sebab, buah pepaya yang kurang matang dapat membuat kontraksi pada rahim.
Sehingga mudah membuat Moms merasa sakit karena kontraksi tersebut.
Kandungan serat dalam buah pepaya sangat banyak sehingga hal inilah yang membuat pepaya bermanfaat bagi pencernaan.
Maka dari itu, pepaya sangat sering digunakan sebagai 'obat alami' untuk mengatasi sembelit.
Sehingga yang semula kesulitan buang air besar, setelah mengonsumsi buah pepaya menjadi lebih lancar.
Tak hanya buahnya saja, daun pepaya juga sering dimanfaatkan menjadi masakan.
Sudah menjadi kebiasaan orang Indonesia, daun pepaya sering diolah menjadi tumis.
Tahukah Moms, bahwa daun pepaya juga bermanfaat untuk kesehatan pencernaan, lo.
Bagaimana bisa?