Mulai Sekarang Coba untuk Selalu Sarapan Telur, Selain Nikmat dan Mengenyangkan, Ini 7 Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

By Kintan Nabila, Senin, 18 Oktober 2021 | 08:15 WIB
Manfaat sarapan dengan telur untuk menjaga kesehatan (Pixabay)

Nakita.id - Moms, telur adalah salah satu menu praktis untuk sarapan.

Selain rasanya yang nikmat, telur juga mudah diolah menjadi berbagai jenis makanan.

Mulai dari direbus, digoreng menjadi telur dadar atau mata sapi, hingga menjadi pelengkap hidangan lain.

Melansir dari Kompas.com, berikut sederet manfaat sarapan dengan telur yang sayang sekali jika kita lewatkan.

Baca Juga: Emak-emak Pasti Auto Girang! Buat Telur Orak-Arik untuk Sarapan Simpel Pagi Hari Ternyata Gampang Banget, Begini Caranya

1. Makanan yang bernutrisi

Sebutir telur rebus mengandung rata-rata 77 kalori yang mengandung nutrisi seperti,

Vitamin A, B5, B12, D, E, K, B6, Folat, Fosfor, Selenium, Kalsium, Seng, 6 gram protein, serta 5 gram lemak sehat.

Menurut spesialis penyakit dalam dari Keck Medicine of USC, Kurt Hong, MD, baik putih telur maupun kuningnya merupakan sumber protein yang baik.

"Telur juga mengandung lemak tak jenuh yang menyehatkan jantung dan merupakan sumber nutrisi penting yang hebat, seperti vitamin B6, B12 dan vitamin D," ungkapnya.