Ingin Punya Rumah Tapi Gaji Masih UMR? Berikut Hal yang Harus Diperhatikan Menurut Perencana Keungan

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 26 Oktober 2021 | 11:30 WIB
Hal yang harus diperhatikan jika ingin punya rumah tapi gaji UMR (Nakita.id)

Nakita.id – Memiliki rumah sendiri tentu menjadi impian setiap orang.

Untuk mewujudkannya, tak sedikit orang yang kemudian rela banting tulang bekerja dari pagi sampai malam. 

Apalagi, harga rumah saat ini terbilang sangat mahal.

Baca Juga: Agar Bisa Berjalan Selaras, Begini Peran yang Bisa Dilakukan Pasangan Suami Istri dalam Perencanaan Keuangan Rumah Tangga

Khususnya, jika ingin memiliki rumah di daerah perkotaan, tentu saja dana yang harus dipersiapkan akan lebih banyak.

Hal ituah yang menjadi permasalahan banyak orang, terutama pasangan muda yang baru menikah.

Karena harga rumah yang terlalu mahal, akhirnya kebanyakan pasangan muda yang baru menikah lebih memilih untuk mengontrak rumah, atau tinggal di kediaman orangtua terlebih dahulu.

Selain itu, faktor lainnya adalah gaji yang pas-pasan, sehingga belum cukup untuk membeli rumah.

Sebenarnya, keinginan punya rumah dengan gaji UMR tidaklah masalah Moms. 

Namun, ada beberapa hal yang wajib Moms dan Dads perhatikan menurut perencana keuangan.