Wajib Dilakukan Sebelum Terlambat, Ini Dia Makanan yang Wajib Dikonsumsi Apabila Ingin Terhindar dari Penyakit Ginjal

By Amallia Putri, Minggu, 31 Oktober 2021 | 18:43 WIB
Bahan makanan untuk mencegah penyakit ginjal (Freepik)

Nakita.id - Rabu minggu lalu, musisi Oddie Agam meninggal dunia.

Berita duka ini menyelimuti industri musik dalam negeri.

Musisi yang turut mempopulerkan lagu berjudul Tanda Tandanya ini dipanggil ke hadapan Tuhan, 27 Oktober 2021 lalu.

Kabarnya, Oddie Agam telah lama menderita penyakit ginjal.

Hal ini dikonfirmasi oleh sahabat sekaligus rekan sesama musisi Oddie Agam, Dedy Dhukun.

Melansir dari Kompas.com, Dedy Dhukun mengklarifikasi bahwa Oddie Agam mengalami kerusakan pada ginjal.

"Katanya ginjalnya rusak. Batuk tidak berhenti-berhenti dan pipisnya berdarah," jelas Dedy Dhukun, melansir dari Kompas.com.

Sempat dilarikan ke rumah sakit sejak 6 Oktober 2021, Rabu kemarin Oddie Agam menghembuskan napas terakhirnya.

Baca Juga: Tanpa Minum Obat, Ginjal Bisa Berfungsi dengan Baik dengan Cara Ikuti Kebiasaan Ini

Masalah kesehatan pada ginjal ini memang menjadi perhatian banyak orang.

Sebab, ginjal adalah salah satu organ vital yang membantu mengeluarkan segala macam racun dari tubuh.

Semua hasil metabolisme yang sudah tak digunakan lagi akan disaring oleh ginjal dan dikeluarkan melalui urine.

Maka dari itu, apabila ginjal bermasalah, organ tubuh lainnya juga ikut bermasalah.

Racun yang seharusnya bisa disaring dan dibuang melalui urine malah memengaruhi organ tubuh lain.

Tentu hal ini sebaiknya dihindari oleh semua orang.

Tahukah, Moms, bahwa sebenarnya kesehatan ginjal bisa diwujudkan melalui pola makan?