Enggak Usah Keluarkan Biaya Sama Sekali Untuk Hidup Sehat dan Panjang Umur, Modalnya Cuma Bernapas yang Baik dan Benar, Begini Caranya

By Kirana Riyantika, Sabtu, 6 November 2021 | 08:22 WIB
Teknik pernapasan dalam untuk hidup yang lebih sehat bisa Moms praktekkan di rumah (Pexels.com/Marcus Aurelius)

Pernapasan dalam dikaitkan dengan banyak manfaat kesehatan, mulai dari mengurangi stres hingga menurunkan tekanan darah.

Sayangnya, tak banyak orang melakukan pernapasan dalam.

Kesibukan aktivitas ditambah pekerjaan monoton yang minim gerak membuat banyak orang hanya mengambil napas cepat dan dangkal.

Bernapas yang baik dan benar yaitu dengan pernapasan dalam sangat mudah dilakukan di rumah

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele! Begini Cara Mengatasi Polusi Udara dalam Ruangan yang Bisa Sebabkan Masalah Pernapasan

Seiring waktu, bernapas dengan cara cepat dan dangkal dapat melemahkan kekuatan otot-otot pernapasan.

Ini juga bisa menimbulkan ketegangan tubuh bagian atas yang dapat mengubah postur dan merusak kesehatan.

Postur tubuh yang buruk juga berkontribusi terhadap disfungsi pola pernapasan.

Biasanya terjadi pada orang yang menghabiskan waktu berjam-jam duduk setiap hari.

Bahu membulat dan postur kepala ke depan menyebabkan otot-otot di sekitar dada mengencang.