Sarat Doa dan Makna Indah, Ini 8 Nama Bayi Perempuan Islami yang Cocok Jadi Inspirasi

By Kirana Riyantika, Rabu, 10 November 2021 | 12:00 WIB
Ini sederet nama bayi perempuan islami yang bisa Moms contek (Pexels.com/Anastasiya Gepp)

Nakita.id - Moms yang sedang hamil bayi perempuan tentu sedang mencari-cari nama bayi perempuan islami untuk sang anak kelak.

Banyak orang mencari nama bayi perempuan islami yang memiliki nama indah.

Sebagian besar orang memberikan nama bayi perempuan islami yang bermakna harapan dan doa dari orangtua untuk sang anak kelak.

Baca Juga: Cocok Jadi Inspirasi, Ini Sederet Nama Bayi Perempuan Islami yang Bermakna Indah

Melansir Hamari Web, berikut sederet nama bayi perempuan islami beserta maknanya yang bisa Moms jadikan inspirasi:

Zoya

Nama Zoya memiliki makna yang indah yaitu berupa seorang gadis yang penyayang.

Zoya juga memiliki arti lain yaitu peduli.

Diharapkan anak bernama Zoya bisa menyayangi dan peduli terhadap keluarga dan lingkungan sekitarnya.

Naira

Nama Naira memiliki arti bersinar dan penuh cahaya.

Membarikan nama bayi perempuan islami Naira menjadi harapan bagi orangtua supaya kehidupan anaknya terus terang seperti diberi cahaya.

Memberikan nama Naira juga berisi harapan supaya apa yang menjadi urusannya selalu cemerlang.

Mahira

Mahira memiliki arti perempuan yang berprestasi.

Nama Mahira memberikan harapan supaya sang anak menjadi terampil dan berbakat atas apa yang dikerjakan.

Baca Juga: Selamat! Felicya Angelista Telah Melahirkan Anak Pertama, Caesar Hito Beri Nama Graziella Bible Emmanuela, Ternyata Ini Artinya

Menjadi pakar dalam suatu bidang bisa membawa anak menuju gerbang kesuksesan.

Nama bayi perempuan islami ini bisa jadi inspirasi

Sara

Sara memiliki arti perempuan yang murni.

Makna lain dari nama Sara adalah perempuan yang bahagia dan kerap tertawa.

Harapan memberikan nama Sara supaya sang anak selalu dalam sukacita dan kegembiraan.

Memberikan nama bayi perempuan islami Sara selain bermakna baik juga terdengar indah didengar.

Arisha

Nama Arisha memiliki arti perempuan yang mulia.

Perempuan yang mulia dari arti nama Arisha ini memiliki tahta.

Anita

Arti nama Anita adalah perempuan yang dirahmati.

Makna lain dari Anita adalah perempuan yang memberikan dukungan dalam hal kebaikan.

Baca Juga: Sudah Lama Bikin Fans Penasaran, Ariana Grande Akhirnya Mengumumkan Brand Kecantikan Miliknya R.E.M Beauty

Saniya

Saniya memiliki arti perempuan yang tinggi derajatnya.

Makna Saniya juga berarti memiliki kehidupan bersinar dan cemerlang.

Fiza

Fiza memiliki makna perempuan yang hatinya luas dan terbuka.

Itulah dia Moms sederet nama bati perempuan islami yang bisa jadi inspirasi.