Nakita.id - Moms saat sedang merasa lelah dan pegal sering kali tubuh kita butuh dipijat iya.
Pijat dipercaya akan membuat tubuh lebih rileks dan pegal-pegal pun hilang.
Dari dulu pijat bahkan dipercaya dapat menyembuhkan beberapa penyakit.
Hal itu terjadi karena pijat dapat melancarkan peredaran darah keseluruh tubuh.
Berikut beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan jika rutin melakukan pijat nih Moms.
Mengurangi Stres
Stres sering kali membuat tubuh kita tegang dan menjadi tidak rileks.
Melansir dari Cewekbanget.id tegang dan tidak rileks pada sedang stress ini bisa terjadi karena tubuh kita memiliki 2 sistem saraf, yaitu sistem saraf simpatik dan sistem sraf parasimpatis.
Sistem saraf simpatik berfungsi untuk memicu respon ‘fight or flight’ saat kita stres.
Sedangkan system saraf parasimpatis berfungsi untuk mengarahkan kita pada relaksasi dan istirahat.
Dengan melakukan pijat, respons parasimpatis kita meningkat sehingga kecemasan dan stres jadi berkurang.