Nakita.id - Para Moms wajib tahu, berikut sederet makanan yang harus dihindari ibu hamil.
Memperhatikan setiap asupan yang kita makan merupakan hal wajib yang harus dilakukan oleh setiap orang terutama ibu hamil.
Karena, jika kita sembarangan mengonsumsi makanan maka kesehatan pun rentan mengalami masalah.
Begitu pula dengan ibu hamil apabila asal makan saja kebutuhan gizinya tentu saja tidak akan tercukupi.
Baca Juga: Faktor-faktor Penyebab Masalah Kehamilan, Bukan Cuma karena Kekurangan Gizi
Sedangkan di sisi lain melakukan pemenuhan terhadap kebutuhan gizi selama kehamilan merupakan hal yang sangat wajib dilakukan.
Jangan sampai kekurangan gizi tersebut justru akan membahayakan Moms dan juga calon buah hati.
Ibu hamil yang kekurangan gizi juga cenderung rentan mengalami masalah pada kehamilannya.
Karena tanpa gizi yang cukup fisik ibu hamil pun menjadi sangat lemah.