Rekomendasi Terbaru IDAI Terkait Pemberian Vaksin COVID-19 untuk Anak Usia 6 – 11 Tahun, Catat Ya!

By Kintan Nabila, Jumat, 17 Desember 2021 | 18:10 WIB
Rekomendasi terbaru IDAI terkait vaksinasi untuk anak 6-11 tahun (Freepik.com)

 

 

Rekomendasi terbaru IDAI terkait vaksin anak usia 6-11 tahun

1. Pemberian imunisasi COVID-19 Coronavac pada anak golongan usia 6 – 11 Tahun.

2. Vaksin Coronavac diberikan secara intramuskular dengan dosis 3ug (0,5 ml) sebanyak dua kalipemberian dengan jarak dosis pertama ke dosis kedua yaitu 4 minggu.

3. Anak dengan penyakit komorbid seperti kondisi kronis yang stabil mempunyai risiko yang lebihtinggi untuk mengalami komplikasi bila menderita infeksi COVID-19,

Oleh karena itu anak-anak ini bisa diberikan imunisasi setelah mendapat rekomendasi dari dokter yang merawatnya.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun Resmi Dilakukan Besok, Ini 11 provinsi yang Penuhi Target untuk Mendapatkannya

4. Anak yang telah sembuh dari COVID-19 termasuk yang mengalami Long COVID-19 perlu dilakukan vaksinasi COVID-19.

Anak yang menderita COVID-19 derajat berat atau MIS-C (Multi System Inflammatory Syndrome in Children) maka pemberian vaksinasi COVID-19 ditunda 3 bulan,

Sedangkan bila menderita COVID-19 derajat ringan-sedang ditunda 1 bulan.

5. Anak berkebutuhan khusus, anak dengan gangguan perkembangan dan perilaku, anak di pantiasuhan/perlindungan perlu mendapat vaksinasi COVID-19, dan perlu pendekatan khusus untuk pelaksanaan pemberian vaksinasinya.