4 Kebiasaan yang Turunkan Berat Badan

By Poetri Hanzani, Kamis, 6 Januari 2022 | 11:58 WIB
Kebiasaan sehari-hari yang dapat membantu menurunkan berat badan dan membuat Moms tetap sehat ramping. (pexels/Karolina Grabowska)

Nakita.id – Kebiasaan sehari-hari yang dilakukan menjadi salah satu kunci penting dalam keberhasilan menurunkan berat badan.

Untuk itu, sangat penting mulai membiasakan melakukan kebiasaan sehari-hari yang baik dan sehat.

Rutinitas dan kebiasaan harian Moms dapat membuat perbedaan besar, yang berkaitan dengan tujuan penurunan berat badan.

Melansir timesnownews, ada banyak cara kebiasaan sehari-hari yang dapat membantu menurunkan berat badan dan membuat Moms tetap sehat ramping.

1. Duduk dan makan perlahan

Di tengah kesibukan, terkadang kita makan terburu-buru bahkan mungkin dilakukan sambil berdiri.

Namun, sebaiknya makan secara perlahan untuk menikmati makanan Moms.

Ini dapat bekerja secara baik dengan hormon dan membantu Moms merasa kenyang lebih lama.

Selain itu, juga membantu mengurangi asupan kalori yang menjadi penyumbang dalam penambahan berat badan.

Baca Juga: 4 Cara Sehat Menurunkan Berat Badan dengan Sayuran, Coba Terapkan Mulai Sekarang dan Lihat Perubahannya

2. Tetap aktif

Duduk di tempat yang sama terlalu lama tidak baik untuk jantung dan kesehatan secara keseluruhan.