Benarkah Usia Bisa Menjadi Salah Satu Faktor Anak Terkena Kanker? Ini Penjelasan Selengkapnya dari Dokter, Anti Hoaks!

By Ruby Rachmadina, Minggu, 13 Februari 2022 | 14:57 WIB
Usia berapapun anak sangat berisiko terkena kanker (Freepik.com)

Kanker darah atau leukemia ini bisa dan sering terjadi pada anak-anak usia 5 tahun.

dr. Andina Chrisnawati R, Sp.A, Dokter Spesialis Anak di RS EMC Alam Sutera.

"Kanker darah dan leukemia memang biasanya diketahuinya lebih cepat karena disertai penyakit penyertanya dan paling sering terjadi pada anak di usia 5 tahun," ucap dr. Andina.

Namun, untuk kanker jenis yang lain, dr. Andina mengungkapkan jika tak ada patokan umur yang pasti.

Sehingga orangtua perlu mewaspadai jenis kanker apapun pada anak usia berapapun.

Pada dasarnya bayi, usia remaja, hingga orang dewasa dapat terserang kanker.

"Tetapi, untuk kanker dengan jenis yang lain bervariasi sekali rentang usianya, jadi bisa dari bayi sampai remaja tidak memiliki pola tertentu," sambungnya.

Baca Juga: Aktivitas Menyenangkan untuk Menumbuhkan Rasa Semangat Hidup Bagi Anak Penderita Kanker, Bisa Dilakukan di Rumah Bersama Orangtua

Moms harus tahu jika kanker pada anak berbeda dengan orang dewasa.

dr. Andina menyebutkan jika pada orang dewasa kanker bisa disebabkan oleh banyak faktor.

Misalnya, pola hidup tidak sehat, faktor lingkungan, dan penyakit bawaan.

Tetapi, berbeda dengan kanker pada anak yang lebih banyak disebabkan oleh adanya faktor genetik atau keturunan.